Kamis, 22 Desember 2011

Kerusakan komputer dan solusinya



1. Komputer Tidak Mau Hidup
Solusinya:
  1. Cek kondisi kabel power CPU, monitor/LCD (stabiliser /UPS)
  2. Cek kabel power CPU apakah terhubung secara baik dengan sumber listrik//stabiliser/UPS
  3. Cek kabel power monitor/LCD juga terhubung baik dengan sumber listrik/stabiliser/UPS
  4. Cek kabel power pada UPS/stabiliser terhubung dengan sumber listrik ( jika memakai UPS/stbiliser)
  5. Jika masih juga tidak mau hidup permasalahanya mungkin terletak pada power supply atau Motherboard (jika kipas power supply mati berarti ada error pada power supply)
2. Komputer Mau Hidup Tetapi Tidak Mau Booting
Solusinya:
  1. Kenali Terlebih dahulu Bunyi Beep :
  • Beep 1 kali saja Tanda bahwa kondisi komputer baik,
  • Beep 1 kali, panjang Terdapat problem di memory
  • Beep 1 kali panjang dan 3 kali pendek Kerusakan di VGA card,
  • Beep 1 kali panjang dan 2 kali pendek Kerusakan di DRAM parity
  • Beep terus menerus Kerusakan dimodul memory atau memory video
  1. Cek dengan menggunakan software dianosa seperti sisoft sandra, PC mark04, PC mark05 dll
3. Komputer Mau Booting Tetapi Selalu “Safe Mode “ (untuk masuk ke safe mode tekan F8, delete, F2: tiap motherboard berbeda)
Solusinya :
  1. Restart komputer anda
  2. Jika masih terdapat masalah install ulang windows pada komputer anda
  3. Jika masih safe mode juga, berarti Hardisk anda bermasalah
    cek dengan : scan disk
4. Komputer Sering Hang
Solusinya:
  1. Disebabkan software mengalami crash: tekan ctrl + alt + del >> klik End task pada program yang “Not Responding” tekan tombol restart pada CPU
  2. Disebabkan hardware mengalami konflik (adanya penambahan hardware baru) konflik antar hardware sering terjadi pada sistem operasi windows: install ulang windows anda, tetapi yang perlu diingat sebelum reinstall windows anda, lepaskan dulu hardware baru anda
  3. Jalankan fasilitas “add new“ hardware yang terdapat pada control panel.
5. Keyboard atau Mouse Tidak Dikenali Oleh Komputer
Solusinya:
  1. Cek kabel keyboard/mouse sudah terpasang dengan benar apa belum
  2. Jika sudah tetapi keyboard/mouse tidak terdeteksi maka restart komputer anda dan jika masih touble coba ganti keyboard/mouse lainnya lalu restart kembali komputer anda
  3. Jika masih bermasalah juga kemungkinan besar yang rusak adalah di bagian port keyboard/mouse di Motherboard anda.
  4. Untuk cara lainnya, anda dapat mengganti model keyboard/mouse USB. Jika masih trouble, kemungkinan sistem windows anda error
6. Komputer Sering Crash
Solusinya:

Cek semua posisi kabel, hardware, dan juga tegangan pada casing, cek suhu pada CPU dan juga cek ram, processor serta vga.

7. Lupa Password BIOS
Solusinya:
  1. Cabut batterey cmos pada cpu
  2. Memindahkan Slot Jumper pada BIOS / Clear CMOS, Biasanya Slot ini terletak tidak jauh dari Batterai CMOS pada motherboard. Dan biasanya Slot ini ditandai dengan huruf CLR_CMOS. Namun sebelum di pindahkan,harap perhatikan posisi awal Slot Jumper tersebut. Jika sudah dipindahkan, nyalakan PC anda (jangan khawatir, jika PC anda tidak nyala. Itu memang dikarenakan anda telah mengubah settingan Jumper Clear CMOS.) Jika sudah, Cabut kembali Power PC dan kembalikan Slot Jumper Ke posisi semula. Kemudian nyalakan kembali..
  3. Mencoba menebak bberapa password default untuk beberapa produsen bios misalkan AMI dan AWARD (contoh : A.M.I, AMI, AMI_SW, ALLY, 589589 dll)

8. Jam dan setting tanggal BIOS Selalu Berubah-Rubah
Solusinya:

Batteray cmos sudah tidak berfungsi (mati), ganti dengan batteray yang baru

9. Menambah Perangkat Hardware Baru, Tp Tidak Terdeteksi Oleh BIOS
Solusinya:

Kemungkinan besar bios anda sudah kuno sehingga tidak dapat mendeteksi hardware yang baru, maka segera update bios anda (bisa download melalui internet, mis : www.windrivers.com)

10. Melacak Kerusakan Card Pada Motherboard
Solusinya:
  1. Cobalah dengan mencabut dan menancapkan beberapa card pada MB anda
  2. Jika booting berhasil maka card anda tidak bermasalah begitu jua sebaliknya
11. Pasang Processor Baru Tp Tidak Terdeteksi
Solusinya:
  1. Cek apakah jenis prosesornya sesuai dengan slot prosesor motherboard
  2. Cek apakah anda sudah memasang processor dengan benar
  3. Cek apakah posisi jumper pada processor sudah benar (tentang jumper pada processor bisa anda periksa pada manual booknya)
12. Crash Setelah Memasang RAM Baru
Solusinya:

Kemungkinan RAM yang anda pasang tidak kompatibel dengan komputer anda (cabut ram tersebut)

13. Menambah RAM Tapi Tidak Terdeteksi
Solusinya:
  1. Lakukan pengecekan seperti ketika kasus sebelumnya
  2. Bersihkan slot lainnya dan pindah ke slot RAM lain
  3. Pastikan slot RAM sesuai slot mainboard misalnya : SD RAM memiliki slot yang hampir sama dengan RD RAM tetapi RD RAM, tidak bisa terdeteksi meskipun bisa dipasang pada slot jenis SD RAM.
14. Setelah Menambah RAM Proses Komputer Manjadi Semakin Lambat
Solusinya:

Perhatikan batas kapasitas ram anda, misalnya ram jenis EDO batas maksimalnya adalah 64 MB, maka ketika dipaksakan untuk ditambah maka komputer anda menjadi semakin lambat

15. Monitor Tidak Mau Nyala
Solusinya:
  1. Pastikan semua kabel power monitor maupun konektor vga yang berhubungan dengan CPU oke
  2. Pastikan juga pin yang ada pada port VGA masuk dengan sempura tidak ada yang bengkok apalagi tidak masuk semua/salah satu pin ke port VGA
  3. Pastikan juga VGA card anda ok
16. Monitor Menjadi Gelap Saat Loading Windows
Solusinya:
  1. Kemungkinan disebabkan karena setup driver untuk monitor tidak tepat( setting frekuensinyaterlalu tinggi)
  2. Masuk dulu ke dalam kondisi safe mode (tekan F8, F2, delete dll)
  3. Install ulang driver VGAnya
17. Tampilan Tiba-Tiba Rusak Dan Komputer Menjadi Hang
Solusinya:

Dikarenakan suhu (pada VGA card) sangat panas, ada error pada RAM

18. Ukuran Tampilan monitor Tidak Sesuai Keinginan
Solusinya:
  1. Masuk ke display properties (klik kanan sembarang tempat pilih propertis)
  2. Tekan tab setting dan dan atur ukuran tampilan sesuai dengan keinginan (pada screean area)
19. Monitor Seperti Berkedip Saat Digunakan
Solusinya :
  1. Masuk ke display properties (klik kanan sembarang tempat pilih propertis)
  2. Tekan tab setting dan klik advance, kemudian klik adapter, pada bagian ini ditampilkan refresh rate yang diinginkan
20. Tidak ada sound (suara) yang muncul
Solusinya:
  1. Pastikan anda telah meng-install driver motherboard pada menu sound
  2. Jika menggunakan soundcard external pastikan anda memasangnya dengan benar
  3. Terjadi crash dengan sound on board
  4. Cek pada manual booknya, apakah soundcard on boardnya perlu dimatikan atau tidak jika hendak menginstall ulang soundcard yan baru (biasanya bisa dimatikan lewat jumper atau bios)

Sabtu, 17 Desember 2011

cara mudah terindeks google

1. masuk ke blogger
2. klik rancangan
3. klik edit HTML
4. cari kode berikut:
    <title><data:blog.pageTitle/></title>
5. Ganti kode di atas dengan kode berikut:
  
<b:if cond='data:blog.pageType == "index"'>
<title><data:blog.title/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
</b:if>
6. Klik Simpan Selamat mencoba.

kumpulan video rumus rubik

1. download video rumus rubik.
2. download video rumus rubik 2.

kumpulan video bola

1. download video gol tercepat.
2. download video penjaga gawang tercepat.
3. download video gol kurang ajar.
4. download video 10 Penyelamatan Fantastis Oleh Kiper Kelas Dunia.

Jumat, 16 Desember 2011

Cara Membuat Widget Melayang Facebook Like Box


untuk membuat Widget Facebook Like Box Melayang seperti ini..



cara nya:
1.     Sebelumnya anda harus sudah mendaftar dan mendapatkan kode Facebook Like Box untuk nanti dipasang pada widget.
2.       Login ke dashboard blogger anda.
3.       Pilih Rancangan > Elemen Laman > Add Gadget (HTML/Javascript).
4.       Copy script widget dibawah ini dan paste pada gadget.


<style type="text/css">
.barrightfacebook{background:url('https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgXtQzW4TMko7VanBwU7BdhA2aIJsVJKyQ_aCCmDKHR0AC0tmlhgqOLW_hhO_3m7rCeSgSPDZ0XVjeXO7ASF2K1Cp5q2oTyo_DBvWk6_-6Pn4M9spvlx9KudnIg0pLvitlEMJt3wxrwA43x/');background-repeat:no-repeat;width:39px;height:159px;position:fixed;right:0px;top:370px; z-index:1000;}
.barrightfacebookc{background:url('https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEihPOjwD7-MAgRqDkl2tlxDigLxxAI1ZTQHSNgi-hUV0xqBs2gPkmRLWjTdh7Q1D1cjIe9eDGn_kEM5vedUEVXPcFdPf0sgYXXh3_5XZ6iwORZSfEuwr1p5GAmtp500ZnKZt6Z4t8Ow41QV/');background-repeat:no-repeat;width:288px;height:345px;position:fixed;right:0px;top:185px; z-index:1100;}
.barcontefacebook{margin:5px 0 0 47px}
</style>

<div class="barrightfacebook" onmouseover="this.className='barrightfacebookc'" onmouseout="this.className='barrightfacebook'">
<div class="barcontefacebook">
<!-- Begin Facebook -->
CONTENT FACEBOOK HERE
<!-- End Facebook -->
</div>
</div>

5.      Ganti tulisan CONTENT FACEBOOK HERE dengan kode Facebook Like Box anda.
6.      Jika pada template anda belum terdapat javascript dari Facebook, maka copy saja javascript dibawah ini dan letakkan tepat diatas kode </head>  pada template supaya widget Facebook Like Box ini bisa berfungsi.

<script>(function(d, s, id) {
  var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];
  if (d.getElementById(id)) {return;}
  js = d.createElement(s); js.id = id;
  js.src = &quot;//connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1&quot;;
  fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);
}(document, &#39;script&#39;, &#39;facebook-jssdk&#39;));</script>
<script src='https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.6.1/jquery.min.js' type='text/javascript'/>

7.     Sesuaikan tinggi dan lebar widget supaya sama dengan ukuran Facebook Like Box yang anda buat sebelumnya melalui Facebook.
8.      Save / Simpan.

Cara Membuat Tanda Tangan Digital di Blog

Cara Membuat Tanda Tangan Digital di Blog :
1.      Langsung saja meluncur ke alamat http://mylivesignature.com/dan klik tulisanClick Here To Start.
2.      Pada halaman berikutnyapilih Using the signature creation wizard.
3.      Di halaman wizard (1-6 step)ini masukkan datayang diminta kemudian klikNext Step.
wizard 1: Masukkan nameatau nama tanda tangan.
wizard 2: Pilih jenis huruf/fontyang digunakan.
wizard 3: Tentukan ukuran besar/kecilnya tanda tangan.
wizard 4: Tentukan warna background serta warna teks tanda tangan.
wizard 5: Aturlah slope/kemiringan tanda tangan.
wizard 6: Tanda tangan sudah selesai tinggal ambilkode nya.
4.     Langkah selanjutnya tinggal mengambilkode tanda tanganyang sudah selesai dibuat dengan mengklik tulisan Want to use this signature ?.
5.     Nah disini 2pilih ankode yang bisa di generate,pilih saja Generate HTML codekarena kitaakan menggunakannya untuk tanda tangan di bawah postingan blog.
6.      Klik lagi Generate a code for my handwritten signature.
7.      Copykode HTML tanda tanganyang diberikandan simpan di notepad.

Nah sekarangsobat sudah memiliki kode tanda tanganyang siap untuk dipasang dibawah postingan blog setiap kalianda membuat artikel baru. Cara pasang tanda tangan dibawah posting pastisobat sudah paham lah, tinggalpilih Edit HTMLpadapanel posting blogger kemudian paste-kankode tanda tangan tadi dibagian bawah artikel maka selesai deh !!

Selasa, 06 Desember 2011

membuat halaman 123 page number

Pertama,pergilah ke dashboard blogger anda,selanjutnya,pilih tata letak,dan pilih edit html.
Seperti biasa,contreng option expand widget templates,selanjutnya cari kode berikut:

]]></b:skin>

Setelah ketemu,letakkan persis diatasnya kode css dibawah ini:

.showpageArea a {
text-decoration:underline;
}
.showpageNum a {
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
margin:0 3px;
padding:3px;
}
.showpageNum a:hover {
border: 1px solid #cccccc;
background-color:#cccccc;
}
.showpagePoint {
color:#333;
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
background: #cccccc;
margin:0 3px;
padding:3px;
}
.showpageOf {
text-decoration:none;
padding:3px;
margin: 0 3px 0 0;
}
.showpage a {
text-decoration:none;
border: 1px solid #cccccc;
padding:3px;
}
.showpage a:hover {
text-decoration:none;
}
.showpageNum a:link,.showpage a:link {
text-decoration:none;
color:#333333;
}

Lalu,cari lagi kode seperti ini:

</body>

Jika sudah ketemu,tepat diatasnya letakkan script dibawah ini:

<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<script type='text/javascript'>
var pageCount=5;
var displayPageNum=5;
var upPageWord =&#39;Previous&#39;;
var downPageWord =&#39;Next&#39;;
</script>
<script src='http://blogergadgets.googlecode.com/files/blogger-page-navi.v1.js' type='text/javascript'/>
</b:if>

Langkah terakhir,carilah kode berikut:'data:label.url'Jika sudah ketemu,hapus kode tersebut dan gantilah kode berikut:

'data:label.url + &quot;?&amp;max-results=5&quot;'

Sekarang,simpan templates anda,dan anda bisa lihat hasilnya sekarang.

itu sedikit tips dari saya,semoga bermanfaat.

membuat tulisan terbalik

1.Pastikan kalian sudah login di Facebook/Twitter. Login belakangan juga gapapa kok.
2,Buka web penjungkir tulisan klik http://www.esc-creation.com/tulisan-terbalik.


facebook-membuat tulisan terbalik utama

3.Masukkan tulisan asli pada kotak ‘Original’
dan Copy-Paste hasil tulisan terbalik dari kotak ‘Flipped’ ke Facebook/Twitter.  Dan hasilnya akan seperti ini:
Gimana? Gampang bukan membuat tulisan terbalik buat ngerjain temen-temen ini. Selain di status sendiri, tulisan terbalik juga bisa di copy-paste saat mengomentari/reTweet status teman-teman. Resiko kena marah teman bukan tanggyng jawab saya. Selamat ber-jail hihihi.

itu sedikit tips dari saya,semoga bermanfaat.

Jumat, 25 November 2011

Sejarah Komputer Generasi Keempat

Setelah IC muncul, tujuan Pengembangan Komputer
menjadi lebih jelas yaitu mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen-komponen elektronik. Large Scale Integration atau LSI dapat memuat ratusan komponen dalam satu chip. Kemudian tahun 1980-an, Very Large Scale Integration atau VLSI memuat ribuan komponen dalam satu chip tunggal.
ULSI atau yang disebut dengan Ultra-Large Scale Integration mampu meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan. Kemampuan untuk memasang banyak komponen dalam satu keping yang berukuran setengah keping uang logam mendorong turunnya harga dan ukuran komputer
Hal itu ternyata juga mampu meningkatkan daya kerja, efisiensi dan Kehandalan komputer. Chip Intel 4004 yang telah dibuat pada tahun 1971 membawa dampak kemajuan terhadap IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (yaitu central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil. Sebelum itu, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang bersifat spesifik. dan Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diciptakan dan kemudian diprogram untuk memenuhi semua kebutuhan yang diinginkan. Tidak lama setelah itu, setiap perangkat rumah tangga seperti microwave oven, televisi, dan juga mobil dengan electronic fuel injection, semuanya dilengkapi dengan alat yang disebut mikroprosesor.
Perkembangan yang sedemikian ini dapat memungkinkan orang-orang biasa untuk menggunakan komputer. Komputer tidak lagi menjadi dominasi perusahaan-perusahaan besar ataupun lembaga pemerintahan. kemudian pada pertengahan tahun 1970-an,
Perakit komputer menawarkan hasil ciptaan komputer mereka ke masyarakat umum. Komputer-komputer itu, yang disebut dengan mini komputer, mini komputer itu dijual dengan paket perangkat lunak atau software yang mudah untuk digunakan oleh kalangan awam. Perangkat lunak atau software yang paling populer pada masa itu adalah program word processing dan spreadsheet.
Kemudian pada tahun 1981, IBM mencoba mengenalkan penggunaan mesin komputer yang disebut dengan Personal Computer (PC) untuk penggunaan di rumah, kantor, dan sekolah. PAda tahun 1981 penggunaan Personal kumputer hanya 2 juta unit kemudian pada tahun 1981 lelonjak naik menjadi 5,5 juta unit. Lalu sepuluh tahun kemudian, PC sebanyak 65 juta telah digunakan. Komputer melanjutkan evolusinya menuju ukuran yang lebih kecil, dari komputer yang berada di atas meja yang biasa disebut dengan desktop computer, menjadi komputer yang dapat dimasukkan ke dalam tas atau disebut dengan laptop, atau bahkan komputer yang dapat digenggam yaitu palm top.
karena komputer telah mampu menjadi ladang bisnis yang cerah, maka munculnya persaingan antara IBM PC dengan perusahaan Apple Macintosh dalam memperebutkan pasar komputer. Apple Macintosh yang menjadi terkenal karena mampu mempopulerkan sistem grafis pada komputernya, sementara saingannya yang masih menggunakan komputer yang berbasis teks. Perusahaan Macintosh juga mempopulerkan penggunaan perangkat keras mouse.
Saat ini kita telah mengenal perjalanan IBM compatible dengan memakai CPU: IBM PC/486, Pentium, Pentium 2, Pentium 3, Pentium 4 (Serial dari CPU ciptaan dari Intel). Juga kita kenal AMD k6, Athlon, dan lain-lain. Itu semua termasuk ke dalam golongan komputer generasi keempat.
Seiring dengan menjamurnya dan berkembangnya penggunaan teknologi komputer di tempat kerja, kemudian cara-cara baru untuk menggali potensia yang ada di komputer terus dikembangkan. Dengan bertambah kuatnya suatu komputer mini, komputer-komputer itu bisa dihubungkan secara bersamaan di dalam suatu jaringan (net) untuk saling berbagi memori, perangkat lunak, informasi, dan juga untuk dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya dalam satu waktu. Komputer jaringan memungkinkan sebuah komputer dapat membentuk kerjasama elektronik untuk menyelesaikan suatu proses tugas. Dengan menggunakan teknik pengkabelan langsung (sebagai contoh adalah seperti local area network, LAN), atau kabel telepon, kemudian jaringan ini dapat berkembang menjadi jaringan yang sangat besar dan terus berkembang.

Sejarah Komputer Generasi Ketiga

Meskipun transistor dalam banyak hal memiliki kemampuan yang melebihi tube vakum, tapi transistor terlalu besar dalam menghasilkan panas, yang berpotensi bisa merusak bagian-bagian dalam komputer. kemudian ditemukanlah Batu kuarsa atau quartz rock yang dapat menghilangkan masalah ini. Seorang insinyur di Texas Instrument, bernama Jack Kilby mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC dapat mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon yang kecil terbuat dari pasir kuarsa. kemudian para ilmuwan berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang dinamakan semikonduktor. sehingga menghasilkan sebuah komputer yang semakin kecil karena komponen yang ada di dalamnya dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga yang lain adalah penggunaan sistem operasi atau dalam bahasa inggrisnya operating system, yaitu suatu sistem yang memungkinkan mesin dapat menjalankan berbagai program yang berbeda secara bersamaan dengan sebuah program utama yang mengawasi atau memonitor dan mengkoordinasi memori mesin komputer.

Sejarah Komputer Generasi Kedua


generasi kedua. Tahun 1948, penemuan transistor sangat berpengaruh terhadap perkembangan komputer masa itu. Transistor menggantikan tube vakum di televisi, radio, dan komputer. sehingga mengakibatkan, berubahnya ukuran mesin-mesin elektrik yang tadinya berukuran besar menjadi ukuran yang lebih kecil.
Transistor mulai dipakai dalam teknologi komputer dimulai pada tahun 1956. Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih bisa diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulu sebelumnya. Mesin pertama yang dapat memanfaatkan teknologi baru ini adalah superkomputer. IBM menciptakan superkomputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. Komputer ini, yang dikembangkan untuk laboratorium energi atom, dapat menangani sejumlah data yang besar, sebuah kemampuan yang sangat dibutuhkan oleh peneliti atom. Mesin komputer LARC itu sangat mahal dan cenderung terlalu kompleks untuk kebutuhan komputasi bisnis, sehingga kepopulerannya menjadi terbatas. Hanya ada dua LARC yang pernah dipasang dan digunakan ; yaitu satu di Lawrence Radiation Labs di Livermore, California, dan yang lainnya ada di US Navy Research and Development Center di Washington D.C. Komputer generasi kedua ini telah menggantikan bahasa mesin dengan bahasa assembly. Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singakatan untuk menggantikan kode biner.
kemudian pada awal tahun 1960-an, mulailah bermunculan komputer generasi kedua yang sukses di bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan. Komputer-komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya telah menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer, penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi, dan program.
sebagai salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secara luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar memakai komputer generasi kedua sebagai alat untuk memproses informasi keuangan perusahaan.
Program yang tersimpan di dalam komputer dan bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer. Fleksibilitas ini meningkatkan kinerja komputer dengan harga yang pantas bagi penggunaan komputer untuk bisnis. Dengan konsep ini, komputer dapat mencetak faktur pembelian konsumen dan kemudian menjalankan desain produk atau menghitung daftar gaji. Beberapa bahasa pemrograman mulai bermunculan pada saat itu. Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language disingkat COBOL dan Formula Translator disingkat FORTRAN, telah mulai umum digunakan. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat, dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia. Hal ini memudahkan seseorang untuk memprogram dan mengatur komputer. kemudian muncullah Berbagai macam karir baru di bidang komputer seperti programmer, analyst, teknisi komputer dan lain-lain. Industri perangkat lunak pun juga mulai bermunculan dan berkembang pada generasi kedua komputer ini.

Sejarah Komputer Generasi Pertama


Awal mulanya komputer pada generasi pertama ini adalah saat terjadi perang dunia kedua, negara-negara yang ikut terlibat dalam perang dunia itu berusaha mengembangkan komputer untuk memaksimalkan kemampuan dalam mengatur strategis yang dimiliki oleh komputer. Hal ini mempengaruhi peningkatan pendanaan pengembangan komputer juga ikut serta mempercepat pertumbuhan kemajuan teknik komputer. Tahun 1941, seorang insinyur Jerman bernama Konrad Zuse membangun sebuah komputer, Z3, untuk mendisain pesawat terbang dan juga peluru kendali.
Di tempat lain ada Pihak sekutu juga yang juga membuat kemajuan lain dalam pengembangan kemampuan komputer. Pada tahun 1943, pihak Inggris berhasil menyelesaikan sebuah komputer pemecah kode rahasia yang diberi namakan Colossus yang berfungsi untuk memecahkan kode rahasia yang digunakan oleh negara Jerman. Efek dari pembuatan Colossus sebenarnya tidak banyak mempengaruhi perkembangan industri komputer, hal itu bisa terjadi karena ada dua alasan yaitu ; yang pertama, colossus adalah bukan komputer serbaguna dalam bahasa inggrisnya “general purpose computer”, ia dibuat hanya agar bisa memecahkan kode rahasia. Yang kedua, keberadaan mesin ini dijaga kerahasiaannya hingga satu dekade setelah perang selesai.
Sedangkan usaha yang dilakukan oleh pihak Amerika pada saat itu adalah menghasilkan suatu kemajuan lain jika dibandingkan dengan sekutu. Seorang insinyur Harvard yang bernama Howard H. Aiken (1900-1973) bekerja sama dengan IBM, berhasil menghasilkan kalkulator elektronik untuk US Navy. Kalkulator itu berukuran sangat besar, yaitu dengan panjang setengah lapangan sepak bola dan juga memiliki rentang kabel sepanjang 500 mil (besar sekali bukan). Komputer itu adalah ; The Harvd-IBM Automatic Sequence Controlled Calculator, atau Mark I, merupakan komputer relai elektronik. Mark I menggunakan sinyal elektromagnetik untuk menggerakkan komponen mekanik. Mark I beropreasi dengan lambat, ia memerlukan waktu 3-5 detik untuk setiap perhitungan dan tidak fleksibel yaitu urutan kalkulasinya tidak dapat diubah. Mark I tersebut dapat melakukan perhitungan aritmatik dasar dan persamaan yang lebih kompleks.
Perkembangan komputer lain pada masa itu adalah Electronic Numerical Integrator and Computer singkatannya adalah ENIAC, yang diciptakan berkat kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania. Komputer ENIAC terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder, komputer ENIAC merupakan komputer yang sangat besar ia membutuhkan daya sebesar 160kW.
Komputer ENIAC dirancang oleh John Presper Eckert [1919-1995] dan John W. Mauchly [1907-1980], ENIAC merupakan komputer serbaguna [general purpose computer] yang mampu bekerja 1000 kali lebih cepat jika dibandingkan dengan komputer Mark I.
kemudian ada pertengahan tahun 1940-an, John von Neumann [1903-1957] bergabung dengan tim University of Pennsylvania dalam usaha menciptakan konsep disain komputer yang sampai 40 tahun yang akan datang masih dapat digunakan dalam teknik komputer. Von Neumann mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer [EDVAC] pada tahun 1945 dengan sebuah memori untuk menampung baik program ataupun data. Cara ini memungkinkan komputer dapat berhenti pada suatu saat dan kemudian melanjutkan pekerjaannya lagi. Kunci utama arsitektur von Neumann adalah unit pemrosesan sentral (CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer untuk dikoordinasikan melalui satu sumber tunggal. Pada tahun 1951, UNIVAC I atau kepanjangannya adalah Universal Automatic Computer I yang dibuat oleh Remington Rand, menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan model arsitektur von Neumann itu.
Badan Sensus Amerika Serikat dan General Electric memiliki UNIVAC. Salah satu hasil yang sangat mengesankan yang dicapai oleh UNIVAC adalah pada saat berhasil memprediksi kemenangan Dwilight D. Eisenhower dalam pemilihan presiden pada Tahun 1952.
Komputer Generasi pertama ini dapat dikarakteristikan dengan fakta bahwa instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode-biner yang berbeda yang disebut dengan “bahasa mesin” dalam bahasa inggrisnya adalah “machine language”. Hal ini menjadikan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya. Ciri lain komputer generasi pertama adalah pemakaian tube vakum (yang menjadikan komputer pada masa itu tampak berukuran sangat besar) dan silinder magnetik yang berfungi untuk sebagai penyimpan data.

Minggu, 20 November 2011

Pengertian Internet | Definisi Internet

Pengertian Internet (Interconnected Computer Networks) atau definisi internet ialah komputer yang tiada batas yang menjadi jembatan antar komputer satu dengan yang lainnya di seluruh dunia dimana jaringan atau network tersebut mempunyai fasilitas untuk layanan internet seperti Browsing Internet yang berfungsi untuk mendapatkan sumber informasi yang berada di seluruh penjuru dunia melalui world wide web atau yang biasa orang dengar www. dalam World Wide Web, orang dapat mengambil data, memformat serta menampilkan informasi seperti audio, video, grafik maupun text.

layanan internet banyak sekali,ontohnya seperti email, blogging, jejaring social dan masih banyak lagi yang dapat ditemukan di internet, bahkan banyak orang yang memanfaatkan internet sebagai tempat penghasilan mereka seperti para publisher iklan ataupun jasa-jasa yang tersedia didalam internet.

semoga bermanfaat.

Membuat Tema HP Online

ingin membuat tema HP sesuai keinginan..?tetapi bingung membuatnya..
ini cara untuk membuat tema HP versi anda:

1. Masuk ke situs ownskin melalui alamat www.ownskin.com
2. Masukan username dan pasword anda, bila belum memiliki akun anda diwajibkan untuk melakukan registrasi terlebih dahulu.
3. Kemudian setelah login, pada menu utama pilih Make a theme
4. Pilih jenis atau tipe HP yang ingin dibuat themenya
5. Kemudian akan muncul dua opsi thema, yaitu Profesional Theme dan Exxpress Theme Creater. Bila anda pemula, disarankan memilih yang Exxpress Theme Creater
6. Tahap selanjutnya ialah anda akan disuruh mengunggah sebuah background theme dan walpapernya
7. Tunggu hingga proses selesai kemudian Tema HP yang ada bikin tadi siap digunakan
8. Bila ingin langsung dipasang di HP, klik download to PC atau klik WAP donwload utuk bisa langsung mengunduh lewat HP 
itu sedikit tips dari saya, semoga bermanfaat.

Tips Menyimpan Data Aman dari Virus

cara yang harus dilakukan agar data yang disimpan di flashdisk tidak terkena virus adalah

Pertama. Compres data yang ingin kita simpan ke flashdisk menggunakan winzip atau winrar. Karena virus tidak bisa menginfeksi file yang terdapat dalam file *.zip.

Kedua. Simpanlah data (terutama hasil ketikan) anda dengan forman *.txt, caranya ialah dengan masuk ke program notepad, lalu masukan hasil ketikan dan save. Virus pun tidak bisa menginfeksi file dengan format *.txt

Ketiga, simpanlah data dengan format html, caranya ialah dengan meng save as dokumen, lalu rubah type file nya menjadi html.

itu sidikit tips yang bisa saya berikan,semoga bermanfaat.

Followers

daftar isi

Loading...

love


Love Meter Test - Love Tester
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Top WordPress Themes